CAPTION

tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo
tempo

Jakarta Dalam Karantina

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada 4 Juni 2020 lalu. Namun, ia menyebut PSBB ini adalah masa transisi menuju kenormalan baru atau new normal.

Di ibukota, PSBB mulai berlaku pada 10 April, dengan diterapkannya berbagai aturan social distancing yang ketat. Jakarta pun telah memperpanjang PSBB hingga tiga kali, pertama pada 24 April, kedua pada 22 Mei, dan ketiga pada 5 Juni. Anies mengatakan aturan PSBB akan kembali diperketat jika terdapat lonjakan kasus Covid-19 yang signifikan di wilayahnya.

Foto-foto di bawah ini menunjukkan transformasi Jakarta dari awal pandemi hingga masa transisi saat ini—juga memperlihatkan respons pemerintah pusat dan juga daerah terhadap pandemi Covid-19.

Mulai

MARET

Tadi pagi saya mendapatkan laporan dari Menteri Kesehatan bahwa Ibu ini dan putrinya positif corona.

Tetapi perlu saya sampaikan bahwa sejak awal pemerintah ini benar-benar mempersiapkan [untuk virus corona].”

Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara, Jakarta, pada 2 Maret 2020, mengkonfirmasi dua kasus positif pertama Covid-19 di Indonesia.

Indonesia mencatatkan 96 kasus positif dan lima kematian akibat Covid-19. Pemerintah daerah mulai mengeluarkan hitungan kasus sendiri. DKI Jakarta menempati urutan teratas sebagai daerah yang paling terdampak Covid-19, yakni dengan 70 kasus.

tempo

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menutup semua rute keluar dari Jakarta. Presiden Jokowi menyampaikan kebijakan PSBB sebagai protokol nasional pemerintah pusat untuk menanggulangi pandemi Covid-19.

APRIL

Pada malam hari ini saya ingin menyampaikan pesan untuk warga Jakarta semua terkait dengan rencana pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar yang akan kita mulai nanti malam pukul 00.00 tanggal 10 April 2020.”

Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta pada 8 April 2020, mengumumkan penerapan PSBB di Jakarta.

Di hari yang sama, Jakarta mencatatkan 1.556 kasus positif Covid-19, atau sekitar 50 persen dari jumlah kasus secara nasional.

tempo

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menyulap Wisma Atlet yang dibangun untuk Asian Games 2018 menjadi Rumah Sakit Darurat Covid-19. Tower 1, Tower 3, Tower 6, dan Tower 7 dijadikan fasilitas bagi pasien yang positif terinfeksi virus Corona dan juga ruang istirahat bagi dokter yang bekerja 24 jam.

Tangerang dan Tangerang Selatan menjadi wilayah terakhir di Jabodetabek yang menerapkan PSBB. Dengan tambahan kedua wilayah ini, PSBB diberlakukan di seluruh wilayah metropolitan Jakarta.

MEI

tempo

Laporan indeks pergerakan komunitas Google yang memuat analisis pergerakan orang-orang dari data GPS mereka. Data tersebut dikumpulkan oleh Google dari data lokasi Google Maps.

Laporan ini menunjukkan turunnya persentase orang yang mengunjungi tempat-tempat rekreasi umum sejak pandemi Covid-19 menyerang Indonesia. Di Jakarta, kunjungan ke tempat rekreasi berkurang 44% dari baseline pada saat situasi normal.

JUNI

“Kami di Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 DKI Jakarta memutuskan untuk menetapkan status PSBB diperpanjang dan menetapkan bulan Juni ini sebagai masa transisi.”

Gubernur Anies Baswedan mengumumkan relaksasi beberapa peraturan PSBB, tanpa pencabutan status PSBB di Jakarta di Balai Kota, 4 Juni 2020.